New Post

Rss

November 22, 2016
Menampilkan Daftar File

Menampilkan Daftar File

Jika anda menginginkan daftar nama file yang ada di folder tertentu untuk ditampilkan di worksheet, maka tips kali ini mungkin bisa membantu. Untuk tujuan tersebut kita gunakan function FILES, function yang sebenarnya agak tersembunyi dan tidak bisa digunakan langsung di dalam cell. Function ini hanya bisa digunakan di named formula. Sebelumnya kita harus membuat named formula terlebih dahulu. Caranya pilih menu Formulas>Define Name. Di jendela New Name yang muncul, masukkan DaftarFile di kolom Name, dan di kolom refer to masukkan formula =FILES(Sheet1!$A$2).
November 17, 2016
Menerapkan Superscript dan Subscript pada Karakter

Menerapkan Superscript dan Subscript pada Karakter

Di MS Excel belum ada menu tersendiri yang secara khusus bisa digunakan untuk membuat karakter superscript atau subscript. Untuk membuat efek superscript/subscript kita harus masuk terlebih dahulu ke menu Format Cells. Sebelum kita lanjutkan, kita perjelas dulu apa yang dimaksud dengan superscript dan subscript. Contoh penggunaan superscript bisa kita lihat dalam penulisan derajat suhu atau tanda pangkat dalam operasi matematika. Misalnya 350 atau 24. Kalau superscript karakternya diangkat ke atas, subscript kebalikannya, karakter diturunkan ke bawah seperti pada penulisan rumus kimia, misalnya H2O.
Copyright © 2015 ExcelPix All Right Reserved
Shared by Themes24x7